Piala Dunia Sepak bola atau sering disingkat sebagai Piala Dunia (FIFA World Cup) adalah kompetisi terbesar dalam dunia sepak bola internasional.
Diselenggarakan oleh pengatur cabang olahraga yang bernama Fédération Internationale de Football Association (Fédération Internationale de Football Association) FIFA setiap empat tahun sekali, turnamen ini adalah ajang olahraga yang paling banyak di gemari dan ditonton di dunia, bahkan melebihi Olimpiade.
Babak final turnamen (menggunakan sistem kualifikasi sebelum masuk kedalam bagan final). Lebih dari 160 tim nasional bertarung dalam turnamen kualifikasi regional untuk meraih tempat dalam bagan babak final Piala Dunia. Kemudian akan di ambil 32 tim dari negara terbaik (peningkatan sebelumnya dari 24 tim pada tahun 1998) yang berkompetisi selama 4 minggu di negara yang ditunjuk sebagai tuan rumah.
Piala Dunia terakhir diadakan di Afrika Selatan pada 11 Juni-11 Juli 2010 yang dimenangkan oleh Spanyol dan Piala Dunia 2014 akan diadakan di Brasil.
Berikut Daftar Peringkat Peraih Trofi Piala Dunia
Dari Awal Berdiri Hingga Sekarang
1. Uruguay, pada tahun pertama Piala Dunia Tahun 1930 di Uruguay.
2. Italy, pada tahun 1934 di Italy.
3. Italy, pada tahun 1938 di Prancis.
4. Uruguay, pada tahun 1950 di Brazil.
5. Jerman Barat, pada tahun 1954 di Swiss.
6. Brazil, pada tahun 1958 di Swedia.
7. Brazil, pada tahun 1962 di Chili.
8. Inggris, pada tahun 1966 di Inggris.
9. Brazil, pada tahun 1970 di Mexico.
10. Jerman Barat, pada tahun 1974 di Jerman Barat.
11. Argantina, pada tahun 1978 di Argentina.
12. Italy, pada tahun 1982 di Spanyol.
13. Argentina, pada tahun 1986 di Mexico.
14. Jerman Barat, pada tahun 1990 di Italy.
15. Brazil, pada tahun 1994 di Amerika Serikat.
16. Prancis, pada tahun 1998 di Prancis.
17. Brazil, pada tahun 2002 di Korea Selatan-Jepang.
18. Italy, pada tahun 2006 di Jerman.
19. Spanyol, pada tahun 2010 di Afrika Selatan.
Dengan ini Piala Dunia (FIFA World Cup) telah bergulir selama 19 tahun lamanya, dan telah menghasilkan juara-juara dari berbagai negara di dunia.
Kedudukan Peringkat dalam daftar peraih gelar Piala Dunia
- Brazil dengan torehan 5x juara.
- Italy dengan torehan 4x juara,
- Jerman dengan torehan 3x juara,
- Argentina dengan torehan 2x juara,
- Uruguay dengan torehan 2x juara,
- Ingris, dengan torehan 1x juara
- Prancis, dengan torehan 1x juara
- Spanyol dengan torehan 1x juara.
Kemudian siapakah yang akan menjuarai Piala Dunia 2014 di Brazil??
Kita lihat saja aksi para negara pilihan yang akan berlaga nanti di Piala Dunia 2014.
Sekian Dulu Artikel dari saya...
"Terima Kasih"
No comments:
Post a Comment